Selamat Datang

    Featured Posts

WOW Daftar makanan termahal didunia bikin dompet kering

     Kumbang Ganteng - wow Daftar makanan termahal didunia bikin dompet kering, nah kalo bicara soal makanan ini adalah asupan utama bagi manusia supaya bisa sehat kuat dan melakukan aktifitas seperti biasanya.berapa harga makanan yang termahal yang perna kalian beli? tapi itu belum seberapa mahalnya dengan makanan dibawah ini.
  1. BELUGA CAVIAR


         Beluga Caviar adalah salah sati bahan makanan termahal yang dapat kamu temukan dengan kisaran harga USD5000 atau sekitar Rp. 50.000.000; per kilogram. Caviar adalah telur dari ikan Beluga Sturgeon yang biasa ditemukan di laut Kaspia. Seekor ikan Beluga membutuhkan waktu hingga 20 tahun untuk menjadi dewasa dan dapat menghasilkan telur. Seekor Beluga dewasa beratnya bias mencapai 2 ton.
  2. SAFFRON


          Saffron adalah bahan makanan kedua yang bernilai tinggi. Harga dari Saffron dapat berubah ubah sesuai musim. Biasanya saffron dijual per-pound dengan harga USD2000 atau sekitar Rp.20.000.000. Saffron dihargai sangat mahal karena bahan makanan yang biasanya digunakan sebagai bumbu ini sangat sulit untuk didapatkan. Warna dari saffron adalah kuning cerah dengan aroma seperti aroma jerami. Jangan tertipu dengan aromanya karena bahan makanan ini banyak digunakan untuk membumbui berbagai makanan mewah.
  3. TRUFFLE PUTIH


         Truffle memiliki betuk yang sangat mirip dengan jamur. Bedanya adalah bau dari truffle yang sangat khas seperti bau dari kacang kenari goreng. Uniknya, tidak semua orang dapat membedakan bau dari white truffle dan bau dari jamur biasa.
  4. DAGING SAPI KOBE


         Sapi sapi kobe selalu dipijat dengan teratur agar bisa menghasilkan daging yang lembut dan lemaknya merata. Harga dari daging sapi Kobe mencapai USD300 untuk tiap setengah kilogram atau sekitar Rp.3.000.000 Coba dan rasakan sendiri sensasi dari daging sapi Kobe yang lembut.

  5. JAMUR MATSUTAKE


         Tahukah anda kalau di Jepang terdapat budaya saling menukar dan memberi jamur. Nah..ini salah satu jamurnya. Pernah melihatnya? Tentu saja pernah tapi apa pernah makan? Kalau kamu pengen makan ini, siap-siap kantong bolong karena harga jamur ini, mentahnya saja $2000 per kilogram kalau di rupiah-kan jadi Rp. 18.000.000.

waduh harga nya pada mahal-mahal ya. jika tertarik silahkan dicoba dan yang terpenting pastikan bahwa dompet anda penuh dengan uang hehehe.
author

DAMAR WULAN

Hallo saya adalah blogger pemula yang mencoba menulis hasil pemikiran saya dan dapat bermanfaat untuk orang banyak

Langganan Artikel terbaru..!

1 komentar:

makanan elit semua dan semoga toyyib semua ya hehehe

Reply

Post a Comment

www.kumbang-ganteng.blogspot.com

Copyright © Kumbang Ganteng | Distributed By Themes | Designed By Code